Jumat, 16 Juli 2021

RESEP BUMBU ASINAN MAMAH ADEL

 

Produk Asinan By@Mamah Adel


Asinan adalah sejenis makanan yang rasanya menyegarkan. Rasa buah yang beraneka ragam yang mayoritas asam, menjadi syegar di makan dan di siram kuah asinan. 

Banyak teman yang japri ingin tahu resep kuahnya. Yah, karena kalau untuk buah tinggal disesuaikan dengan selera. Bisa mangga, nanas, kedongdong, bengkuang, salak, timun, atau pepaya. Penasaran? Saya akan berbagi resep kali ini. Simak ya...

Resep kuah asinan by Mamah Adel

1. Siapkan seperempat cabai merah besar, rebus, lalu blender.

2. Siapkan wajan, rebus air satu gayung sampai mendidih

3. Masukkan seperempat gula pasir, aduk-aduk, hingga butirannya menyatu dengan air

4. Masukkan satu sendok garam, aduk rata

5. Masukkan cabai yang sudah di blender. Bila disaring dulu jika tak suka butiran cabainya. Kalau saya tidak suka disaring, untuk mengundang selera cabai yang menggoda

6. Potong-potong buah sesuai selera. Bisa pakai mangga, nanas, kedongdong, bengkuang, atau pepaya. 

7.  Siapkan buah ke dalam pouch, box, atau mangkuk. Masukkan ke dalam kulkas. Asinan siap disantap!

Bagi sebagian orang, resep adalah sesuatu yang urgent dan jangan sampai orang lain tahu. Takut niru lah dan berbagai alasan lainnya. 

Namun, bagi saya. Rezeki sudah ada yang mengatur dan tak akan tertukar. Berbagi ilmu atau resep adalah kebaikan. Bahagianya kalau apa yang kita tulis bermanfaat bagi orang lain. 

Itulah 7 resep Asinan Buah By Mamah Adel. Bahagianya bisa berbagi sedikit ilmu yang saya miliki. Semoga peserta bisa mencobanya di rumah dan bisa jadi ide jualan untuk menambah penghasilan. Berbagi itu indah. Selamat mencoba! 


Salam blogger inspiratif

Aam Nurhasanah, S.Pd.


19 komentar:

  1. Saya mau pakai mangga buun. Terimakasih sharingnya

    BalasHapus
  2. Saya suka buah yang asam dan bengkuang dalam asinan.

    BalasHapus
  3. Terimakasih Bu Aam mau berbagi resep. Kebetulan tadi ada seseorang yang berjanji besok pagi akan membawa mangga muda. Rejeki yang komplit.🌞. Resep + buah

    BalasHapus
  4. wow..harus langsung coba nich....mkaciih mama Adel tuk resep nikmatnya...😘

    BalasHapus
  5. Makasih resepnya, bu Aam yg baik hati & tidak sombong🤗

    BalasHapus
  6. Hmm... membayangkannya saja sudah membuat air liur mau tumpah. Rasanya mau cepat- cepat dipraktikkan. Terima kasih telah berbagi kebaikan, bu Aam yang murah hati.

    BalasHapus
  7. Resepnya pas dengan cuaca saat ini,
    Baru membaca seperti sudah terasa segernya......

    BalasHapus

Challenge Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil”

  Sumber: www.wijayalabs.com Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil” Hai sobat Lage, hari ini saya mendapat kejutan buku karena suda...