Senin, 08 Juni 2020

MENJADI GURU INSPIRATIF BERSAMA OM JAY



Selamat siang guru hebat di seluruh Indonesia. Begitulah awal siaran langsung via youtube yang  diunggah ke grup menulis.
https://youtu.be/jmA_7elp-PQ bagaimana menjadi guru inspiratif?
Kali ini Om Jay memberikan informasi tentang cara menjadi "Guru Inspiratif". Om Jay bertanya, apakah Anda sudah menjadi "Guru Inspiratif"??? (Belum, Jawab singkat dalam hati). Siang ini memperhatikan siaran langsung Om Jay, rasanya sangat senang sekali. Kita mulai sedikit serius dikit yaa guys.

Guru inspiratif adalah guru yang bisa menginspirasi semua orang misalnya peserta didik, orangtua siswa, teman sejawat, dan masyarakat. Untuk memulai guru inspiratif harus dimulai dari diri sendiri dan bukan dari orang lain. Setelah hal itu sudah kita lalui maka kita lanjut menjadi guru yang senang berbagi ilmu dan pengalaman. Grup menulis inilah bentuk inspirasi yang dibuat oleh Om Jay sejak bulan Januari 2020. Saat itu Covid 19 memaksa guru untuk mengajar di rumah melalu media internet sebagai media pembelajaran. 


Melalui grup menulis, Om Jay mengajak  teman-teman guru se-Indonesia untuk menerbitkan buku tanpa menggunakan uang di Penerbit Mayor, bahkan kita mendapatkan royalti puluhan juta. Sudah ada beberapa orang yang sudah masuk ke penrbit mayor atau indie. Hal itu dapat kita tempuh dengan kerja keras, kolaborasi, dan belajar sepanjang hayat.  Sungguh menarik bukan??? Karena saya mendengar dari Om Jay, kalau kita ingin menerbitkan sebuah buku, kita harus mengeluarkan bajet yang cukup besar. Tapi di kelas grup menulis ini, tanpa uang kita bisa menerbitkan buku.  Hebat sekali bukan. Aku kasih 4 jempol buat Om Jay. 

Di akhir acara Om Jay menyampaikan bahwa setelah kita menjadi guru inspiratif yang bisa memberikan contoh dan teladan yang baik, Om Jay mengingatkan untuk menerapkan 4 sifat Nabi Muhamad yaitu 
1.   Sidiq adalah berkata benar dan jujur.
2. Amanah adalah bagaimana kita dapat dipercaya orang lain. 
3. Tabligh adalah cara kita berkomunikasi dan menyampaikan sesuatu.
4.  Fatonah adalah Cerdas dalam berpikir, bertindak, dan bertingkah laku. 
Om Jay menyarankan untuk aktif di grup menulis, sehingga suatu saat nanti  kita dapat berkolaborasi dan berinteraksi sampai bisa menerbitkan buku. Salam Literasi.

28 komentar:

  1. Semoga diantara kita saling memberi semangat untuk terus berkarya

    BalasHapus
  2. Mantab sy blm nulis masih d malsng

    BalasHapus
  3. Alhamdulillah tepat sekali jika kita aktif dan kreatif insya Allah kita bisa meraih mimpi indah bersama untuk menerbitkan buku terimakasih

    BalasHapus
  4. https://wijayalabs.wordpress.com/2020/06/08/menjadi-guru-inspiratif/

    BalasHapus
  5. Wuuuuuuih bu aam, mantaaaaaffff betuul tulisannya.

    BalasHapus
  6. Bu Aam menjadi inspirator saya, keren tulisannya bu

    BalasHapus
  7. kerennn abis

    kunjungi blog saya : islamiceducation73.wordpress.com

    BalasHapus
  8. Semangat terus untuk menulis untuk memajukan pendidikan

    BalasHapus
  9. Semangat terus untuk menulis untuk memajukan pendidikan

    BalasHapus
  10. Mantul tul tull ...
    Selalu ada ide utk menulis

    BalasHapus
  11. Saya juga ingin bisa jadi guru kreatif mengikuti jejak om jay Aamiin

    BalasHapus

Challenge Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil”

  Sumber: www.wijayalabs.com Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil” Hai sobat Lage, hari ini saya mendapat kejutan buku karena suda...