Rabu, 13 Januari 2021

Ayo Nyabu(Nyarap Bubur)!


Pagi tadi Omjay membuat challange dengan tema Bubur Ayam. Sebuah judul menarik langsung melintas saat jemari mulai mengetik. Ayo nyabu(Nyarap Bubur).

Bubur ayam adalah menu sarapan kesukaan Adel. Kalau sudah nyarap bubur, hati seorang ibu jadi agak tenang. Takut jajan es nanti bisa sakit perut kalau belum sarapan.

 

Sarapan bubur menjadi suatu rutinitas bagi saya dan Adel. Mungkin juga jadi rutininas semua orang. Sebelum melakukan aktivitas yang padat merayap, ada baiknya kita harus mengisi perut agar siap untuk bekerja. 

Menu dalam semangkuk bubur sangat lengkap. Ada ayam suwir, kaldu, kacang, daun bawang, sledri, kecap, dan kerupuk. Ada juga menu tambahan seperti sate telur puyuh, sate hati ampela, dan sate usus.



Bubur Mang Abo adalah tempat langganan Adel untuk menyantap semangkuk bubur yang masih panas. Kita harus meniupnya terlebih dahulu supaya tidak terlalu panas saat dimakan. 

Sayang Adel tidak suka dengan daun sledri, daun bawang, dan juga kacang. Jadi, hanya memakai kaldu dan ayam suwir saja. Lahap sekali setiap Adel menyantap sabu kesukaannya. 


Alhamdulillah, Adel sudah bisa menyantap sabu sendiri.  Usia 5 tahun dan baru masuk PAUD. Kemandirian sudah terlihat. Hanya antar jemput saja, tidak ditemani seperti beberapa teman Adel yang lainnya. 

Sabu yang satu ini bukan narkoba atau narkotika. Sabu ini menjadikan tubuh kita sehat dan kuat. Menyehatkan jiwa dan raga. Seperti kata pepatah, 

"Di dalam tubuh yang kuat, terdapat jiwa yang sehat."

Tak ada gading yang tak retak, kesempurnaan hanya milik Allah. Semoga kita semua bisa konsisten untuk menulis setiap hari. 

Salam blogger inspiratif

Aam Nurhasanah, S.Pd. 

SMPS Mathla'ul Hidayah Cipanas



14 komentar:

Challenge Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil”

  Sumber: www.wijayalabs.com Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil” Hai sobat Lage, hari ini saya mendapat kejutan buku karena suda...