Sabtu, 19 Juni 2021

PENTINGNYA MEMAKNAI SILA KETIGA PANCASILA

 

Sumber: www.google.com

Memaknai sila ketiga pancasila


Lambang dari sila ketiga pancasila adalah pohon beringin yang mengandung makna sebagai tempat yang kokoh dan teduh untuk berlindung. 

Saat kita melihat pohon beringin, nampak akar-akar yang menggantung yang memiliki arti keragaman latar belakang agama, suku bangsa, budaya, yang ada di Indonesia. 

Pohon beringin memiliki akar tunggang yang kuat dan besar sebagai bentuk kesatuan dan persatuan bangsa Indonesia. 

Penerapan sila ketiga dalam kehidupan sehari-hari bisa dilakukan dengan cara:
  1. Bangga akan Karya Bangsa atau produk lokal. Misalnya, jika ada pakaian, makanan, atau produk hasil kesenian kerajinan tangan, baiknya kita cintai buatan Indonesia. Jangan malah membanggakan produk negara lain. 
  2. Menghargai perbedaan agama, suku bangsa, dan bahasa. Indonesia memiliki aneka ragam agama, suku, dan bahasa. Namun perbedaan itu tak menjadi hambatan untuk membentuk kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia(NKRI) karena tenggang rasa ditanamkan sejak dini dan dilindungi oleh pemerintah. Seperti semboyan kita "Bhinneka Tunggal Ika", meski berbeda tetap satu, Indonesia. 
  3. Menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa pemersatu Bangsa Indonesia. Bahasa Indonesia menjadi bahasa ibu yang mempersatukan  bahasa lain. Jika ada yang tidak mengerti dengan bahasa daerah, maka bahasa Indonesialah yang digunakan dan dapat dipahami oleh orang lain serta menjadi bahasa pemersatu bangsa.  Oleh karena itu, kita sebagai rakyatnya harus menjunjung tinggi Bahasa Indonesia dengan menjaga dan melestarikannya. 
Semoga  kita dapat mengamalkan sila ketiga dengan baik dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Aminnn
aisei.id


Salam Blogger Inspiratif

Aam Nurhasanah, S.Pd.

SMPS MATHLA' UL HIDAYAH CIPANAS


#HariKesaktianPancasila

#AISEIWritingChallenge

#19Juni2021Challenge

#SilaKetigaPancasila



2 komentar:

  1. Indahnya saling menghargai, perbedaan adalah sarana kita untuk belajar,belajar memahami orang lain yang tidak sama dengan kita. Bersatulah Indonesia tanah air tercinta.

    BalasHapus

Challenge Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil”

  Sumber: www.wijayalabs.com Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil” Hai sobat Lage, hari ini saya mendapat kejutan buku karena suda...