Sabtu, 03 Oktober 2020

RCB WATER PARK

 



RCB WATER PARK adalah kolam renang yang terletak di Cikopomayak, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor. Dari rumahku Kp.Gajrug ke Jasinga, kira-kira  menempuh perjalanan setengah jam dengan menggunakan sepeda motor.  Berenang adalah hobi anak gadisku yang saat ini baru masuk PAUD RA Maulana Hasanudin. Usianya baru menginjak 5 tahun. Tapi berenang sudah menjadi salah satu hobinya sejak usia 3 tahun. 



Di RCB pemandangannya sangat sejuk. Adem, asri, dan banyak pepohonan. Di sana juga ada teman bermain, sekaligus foto buat selfi. Kalau sudah ke RCB rasanya otak jadi fresh. Sesekali perlu juga mengajak anak untuk rekreasi. Tidak perlu tempat yang mahal. Yang sederhana juga bisa. Luangkan waktu Anda bersama keluarga. Hal sekecil itu sangat berharga dan bermakna menambah keharmonisan dalam rumah tangga.



Banyak yang bertanya di FB dan IG. Letak RCB dimana? Kok airnya seperti pakai Bilao(Sejenis pewarna pakaian berwarna biru dongker)? Lalu ku jawab bahwa lokasinya ada di Cikopomanyak, Kecamatan Jasinga. Sedangkan warna bilao, itu dari Keramiknya berwarna biru dongker. Cantik sekali kalau Kita foto di kolamnya. 
 


Kolam ini adalah kolam kesukaan Adel. Kalau sudah ke Jasinga, pasti nagih berenang di sini. Sudah jadi kalender wajib sebulan sekali mampir ke RCB. 



Di RCB tidak hanya terdapat kolam anak kecil, kolam dewasa pun ada. Berikut fotonya.




Disini juga ada water boom dan seluncuran air..




Harga masuk tiketnya adalah Rp 25.000,00 per orang. Cukup ekonomis karena menurutku pasilitas sangat lengkap. Di sini ada tempat buat berenang anak-anak dan dewasa, pondok tempat istirahat, ada kolam ikan, taman, taman bermain, outbound, waterboom, serta kamar mandi. RCB selalu jadi tempat Favorit Adel. REKOMENDED.

4 komentar:

  1. Wah jd bintang iklan juga nih hehehe...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Itu bunda pas posting banyak yang nanya sebelah mana. Jadi kepikiran ditulis di blog. Kata Omjay, tulislah apa yang kamu sukai dan apa yang kamu alami. Maka tulisanmu akan jauh lebih mudah.

      Hapus
  2. Iklan ni yeee mantaaap royalti royalti

    BalasHapus
    Balasan
    1. Latihan nulis di blog pak. Sekalian ajakin anak main. Hehehe

      Hapus

Challenge Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil”

  Sumber: www.wijayalabs.com Resensi Buku “ Kisah Serdadu-serdadu Kecil” Hai sobat Lage, hari ini saya mendapat kejutan buku karena suda...